banner syari

Back Up Blog Anda Segera !

Ada suatu pepatah, sedia payung sebelum hujan. Sejak masuk sekolah dasar pepatah ini sudah tidak asing lagi ditelinga kita. Intinya kita harus berupaya untuk sebisa mungkin mengantisipasi setiap kemungkinan buruk apapun yang akan menimpa kita. Tidak hanya pada aktivitas keseharian, berjaga-jaga pada aktivitas nge-blog pun mutlak perlu dilakukan. Pernah denger nggak, kalau ada blog sahabat kita yang tiba-tiba lenyap! Atau di banned sama blogger tanpa ada alasan yang jelas. Ini serius lho.. hal ini pernah terjadi pada blog yang notabene ikut mempopulerkan blogger di Indonesia, dengan jumlah postingan yang sudah ratusan bahkan menempati pagerank tinggi, bayangkan!!
Kejadian serupa mungkin bisa saja terjadi pada blog anda sobat, apakah itu terjadi pada malam ini, besok, lusa atau suatu hari nanti. Lantas apa yang harus dilakukan untuk menjaga kemungkinan buruk tersebut terjadi..?

Agar terhindar dari malapetaka tersebut tentu kita harus berupaya menjaga agar kemungkinan tersebut tidak terjadi. Yang penting antisipasi harus segera dilakukan sejak dini dengan cara backup, agar bila blog sobat suatu hari nanti tiba-tiba mati, data penting blog sobat seperti setting template, postingan dan komentar bisa kembali kepada anda sobat.


Backup Tamplate
Bagaimana Tips mem-Backup Template anda? Jawabannya mudah saja..
Caranya, anda masuk ke Template - Edit HTML. klik "download template lengkap" kemudian simpan ditempat yang aman.





Hal ini juga berlaku bila anda mau merubah kode default dengan kode tambahan yang anda inginkan, contoh membuat tampilan postingan anda dengan tampilan ‘readmore’. Sebelum merubah isi kode default yang ada, backup dahulu template sobat.
Bila tampilan blog sobat ingin kembali ke template aslinya. Blogger sudah menyiapkan pasilitasnya yaitu dengan mengklik "Kembalikan template widget ke default".



Backup Postingan
Agar postingan kita aman dan tidak begitu saja lenyap bila nasib naas menimpa kita, solusinya sama. Harus di backup!, sayangkan kalo tulisan kita yang udah berjumlah ratusan, entah itu artikel, catatan pengalaman pribadi, de-el-el, tiba-tiba raib dan tak tahu rimbanya. Caranya cukup mudah karena blogger sudah menyediakan pasilitas ini yakni sobat tinggal mengaktifkan alamat email sobat yaitu masuk halaman Pengaturan - email, Masukan alamat email terserah sahabat, email apa saja, bisa Gmail atau yahoo kemudian simpan alamat mail tersebut. Untuk lebih amannya sih sobat memakai alamat email yang dikhususkan buat backup postingan dan komentar saja.


Backup Komentar
Hampir sama dengan backup posting, yaitu dengan mengaktifkan alamat email pada settings komentar. caranya masuk ke pengaturan - Komentar kemudian klik ke "Email Pemberitahuan Komentar" masukan alamat email anda terserah misalnya gmail atau yahoo. Saya tetap menyarankan sobat membuat account gmail baru dan gunakan email tersebut hanya untuk menerima posting dan komentar.




Ok. Sahabat, semoga berhasil



1 comments:

Ozoresan mengatakan...

Saya mulai mensetting backup posting baru beberapa hari yang lau, tapi masih ad beberapa postigan yang belum di backup, hampir ratusan postingan yangbelum di backup.....caranya gimana agar postingan saya yang jmlhnya ratusan itu terbacup??

Posting Komentar

 

Mutiara Hadist

“Akan ada pada umatku 30 pendusta semuanya mengaku nabi, dan saya penutup para Nabi dan tidak ada nabi setelahku” (Abu Daud dan yang lain dalam hadist Thauban Al-Thawil,)

“Rantai Kerasulan dan Kenabian telah sampai pada akhirnya. Tidak akan ada lagi rasul dan nabi sesudahku”. (Tirmidhi, Kitab-ur-Rouya, Bab Zahab-un-Nubuwwa; Musnad Ahmad; Marwiyat-Anas bin Malik).

“Perumpamaan saya dan para Nabi sebelum saya seperti orang yang membangun satu bangunan lalu dia membaguskan dan membuat indah bangunan itu kecuali tempat batu yang ada di salah satu sudut. Kemudian orang-orang mengelilinginya dan mereka ta’juk lalu berkata: ‘kenapa kamu tidak taruh batu ini.?’ Nabi menjawab : Sayalah batu itu dan saya penutup Nabi-nabi”(Imam Muslim dan yang lainnya meriwayatkan dari Abu Hurairah r.a)

“Bani Israel dipimpin oleh Nabi-nabi. Jika seorang Nabi meninggal dunia, seorang nabi lain meneruskannya. Tetapi tidak ada nabi yang akan datang sesudahku; hanya para kalifah yang akan menjadi penerusku (Bukhari, Kitab-ul-Manaqib).

“Rantai Kerasulan dan Kenabian telah sampai pada akhirnya. Tidak akan ada lagi rasul dan nabi sesudahku”. (Tirmidhi, Kitab-ur-Rouya, Bab Zahab-un-Nubuwwa; Musnad Ahmad; Marwiyat-Anas bin Malik).

Postingan Terbaru

Recent Komentar